POLHUKAM.ID - Sebelum ditumbangkan di Pilpres 2024, PDI Perjuangan disarankan untuk terlebih dahulu menggalang kekuatan untuk pemakzulan Joko Widodo dari jabatan presiden.
Direktur Pusat Riset Politik, Hukum dan Kebijakan Indonesia (PRPHKI), Saiful Anam mengatakan, Presiden Jokowi secara nyata telah memukul PDIP. Untuk itu, PDIP harus melakukan perlawanan.
"Karena kalau tidak, maka taruhannya bukan hanya wibawa partai, tapi nasib PDIP pasca Pemilu 2024," kata Saiful kepada Kantor Berita Politik RMOL, Minggu (12/11).
Menurut Saiful, sangat mungkin suara PDIP dan kandidat capres-cawapres yang diusungnya akan mudah ditumbangkan oleh Jokowi.
Mengingat Jokowi memiliki segala wewenang dan kekuasaan. Sehingga, sangat mudah bagi Jokowi jika berniat menumbangkan PDIP dan kandidat capres-cawapres di Pemilu 2024.
"Saya kira tidak cukup waktu PDIP hanya menangis menyesali dan hanya saling sindir di media. PDIP harus melakukan langkah konkret dengan menggalang dukungan di parlemen untuk mengusulkan kepada MPR guna melakukan impeachment kepada Presiden Jokowi," pungkas Saiful.
Sumber: publiksatu
Artikel Terkait
Mutasi Anak Try Sutrisno Disorot Usai Isu Pemakzulan Gibran, Pengamat: Beraroma Politis yang Kuat
DPR RI Protes Rencana Dedi Mulyadi Sekolahkan Siswa Bermasalah ke Barak Militer
Desakan Pemakzulan Wapres Makin Nyaring, Aktivis 98: Kehadiran Gibran Sejarah Buruk bagi Orang Waras
Waketum Projo Kelabakan Ditanya Roy Suryo soal Ijazah Asli Jokowi