POLHUKAM.ID - Wakil Presiden RI terpilih Gibran Rakabuming Raka buka suara menanggapi pernyataan Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto yang menyebutnya seperti sopir truk yang mengalami kecelakaan di Gerbang Tol Halim.
Hasto menilai bahwa keduanya sama-sama belum cukup usia dalam menjalani masalah yang ada. Saat ditanyakan mengenai pernyataan tersebut, Gibran sempat kebingungan.
"Emangnya saya nabrak tol? Nabrak siapa?," tanyanya saat ditemui usai menghadiri peringatan Nuzulul Quran dan Hari Kemanusiaan Sheikh Zayed, Sabtu (30/3/2024) malam.
Gibran lalu hanya mengucapkan terima kasih atas pernyataan dari Hasto tersebut.
"Ya udahlah ngikut Pak Hasto. Terima kasih Pak Hasto masukannya," katanya.
Artikel Terkait
Puan Maharani Bongkar Masalah Utang Whoosh: DPR Akan Usut Tuntas!
Prof Henri Balik Badan Bongkar Rekayasa Gibran Cawapres: Saya Kecewa dengan Jokowi!
Misteri Dewa Luhut di Balik Proyek Whoosh: Rahasia yang Baru Terungkap
Fakta Mengejutkan di Balik Proyek Whoosh: Dugaan Markup Rp 60 Triliun dan Potensi Kerugian Negara