polhukam.id - Penyerang PSM Makassar berkebangsaan Amerika Serikat (AS) Victor Mansaray merasa dikhianati dan dibohongi manajemen PSM Makassar.
Situasi ini pun mendapatkan perhatian dari suporter PSM Makassar yang menilai manajemen klub tak profesional. Penyebab utama adalah gaji.
Victor Mansaray kecewa gajinya tidak kunjung dibayarkan. Sang pemain pun meminta manajemen PSM Makassar untuk segera memutus kontraknya.
Baca Juga: Spoiler My Demon Episode 8, Gu Won Kritis di Rumah Sakit, Do Do Hee Lepas Jabatan Komisaris Mirae
Hal itu terungkap setelah Victor Mansaray mengunggah postingan di story Instagram pribadinya, @baller___97, Jumat, 15 Desember 2023.
Penyerang yang baru didatangkan saat kompetisi BRI Liga 1 memasuki putaran kedua akhir Oktober 2023 itu curhat masalah gajinya.
Mansaray menuliskan tunggakan gaji jadi alasannya mengakhiri kontrak yang berdurasi setengah musim.
Artikel Terkait
Shin Tae-yong Dianggap Kunci Timnas, Netizen Serukan Erick Thohir Perpanjang Kontraknya
Gaji Fantastis Patrick Kluivert di Timnas Indonesia: Berapa Kompensasi yang Didapat Usai Dipecat?
Patrick Kluivert Dipecat, Shin Tae-yong Kembali Latih Timnas Indonesia?
Menpora vs Ketum PSSI: Siapa yang Sebenarnya Bertanggung Jawab?