Melalui kampanye tersebut, Frisian Flag Primagro mengajak para Ibu untuk membagikan kisah langkah ‘Pintarnya Baik si Kecil’ melalui microsite dan juga berdonasi Rp10.000 setiap pembelian Frisian Flag Primagro di Shopee selama bulan Ramadan 2022 kemarin, untuk membantu anak-anak Indonesia yang terkena dampak pandemi.
Hasil donasi yang telah disisihkan, diserahkan kepada organisasi swadaya masyarakat SOS Children's Villages untuk diteruskan kepada anak-anak yang terdampak Covid di beberapa daerah di Indonesia
Di sela-sela penyerahan donasi di SOS Children's Villages Jakarta, Category Marketing Manager PT Frisian Flag Indonesia, Pratiwi Rosani menyampaikan komitmen perusahaan dalam membangun generasi berkualitas dengan produk susu pertumbuhan bernutrisi dan juga stimulasi, masa depan Indonesia ditentukan oleh kualitas generasinya.
Pandemi yang melanda negeri kita selama lebih dari dua tahun membuat sebagian anak-anak Indonesia harus bertahan dalam situasi sulit karena kehilangan orang tua, sehingga sebagian dari mereka terpaksa harus putus sekolah.
Hal ini tentu saja membuat kualitas generasi Indonesia terganggu. Kami berharap bantuan dari para Ibu melalui 1000 #LangkahKebaikanPrima ‘Pintarnya Baik!’yang disampaikan hari ini dapat meringankan beban anak-anak dan menyulut optimisme bahwa masa depan terbentang luas di hadapan mereka.
Berdasarkan laporan Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) menunjukkan, ada 75.303 orang anak yang putus sekolah pada 2021. Jumlah anak yang putus sekolah di tingkat sekolah dasar (SD) merupakan yang tertinggi sebanyak 38.716 orang, mayoritas karena alasan ekonomi.
“PT Frisian Flag Indonesia melalui Frisian Flag Primagro terus menginisiasi kerjasama dengan mitra-mitra kami untuk menggalang bantuan dan menyediakan akses agar anak-anak Indonesia dapat tumbuh cerdas, kreatif, tangkas, dan berani sehingga bisa menjadi generasi prima yang akan membangun Indonesia di masa depan," jelasnya.
Mitra kerjasama PT Frisian Flag Indonesia dalam kampanye ini adalah Shopee Indonesia yang juga memiliki semangat yang sama dalam membangun generasi kuat.
Head of FMCG Shopee Indonesia, Putri Lukman mengatakan, Shopee sangat bangga dapat terlibat dalam kampanye 1000 #LangkahKebaikanPrima ‘Pintarnya Baik!’ yang diinisiasi oleh PT Frisian Flag Indonesia sebagai official partner bagi penjualan produk susu Frisian Flag Primagro.
Perubahan yang terjadi di masyarakat akibat pandemi Covid 19 berdampak terhadap berbagai aspek kehidupan bagi seluruh lapisan masyarakat, termasuk anak-anak.
Artikel Terkait
Anwar Usman Bisa Saja Menyesal Karir Hancur Gegara Gibran
VIRAL Beredar Foto MABA Fakultas Kehutanan UGM 1980, Tak Ada Potret Jokowi?
Gibran dan Dua Rekannya Ditangkap Polisi terkait Dugaan Penggelapan Duit Rp 15 Miliar
Kejagung Sita Rupiah-Mata Uang Asing Riza Chalid