Untuk tahun 2022, bantuan PLN telah dirasakan oleh 1.316 orang difabel penerima manfaat. Salah satu program pemberdayaan kelompok difabel di tahun 2022 adalah Program “Energi PLN Menembus Batas Disabilitas."
Adapun pogram ini dirancang untuk memberikan pengembangan pelatihan kemampuan digital menjadi entrepreneur dan juga program beasiswa bagi para difabel.
"Bantuan kepada kelompok difabel ini bertujuan mewujudkan difabel yang berdaya sehingga mampu menjadi individu yang mandiri bahkan memberikan inspirasi dan manfaat untuk orang di sekitarnya," ujarnya.
PLN Peduli bekerja sama dengan Yayasan Menembus Batas menyelenggarakan pelatihan daring mengenai entrepreneur dan kepemimpinan serta beasiswa untuk pelajar. Program ini, merupakan tindak lanjut kerja sama PLN Peduli dan Yayasan Menembus Batas dalam mengembangkan kapasitas kelompok difabel.
Program ini menyasar dua kategori. Pertama, beasiswa dan pengembangan soft skill & leadership. Kedua, pelatihan kemampuan digital menjadi entrepreneur.
Sumber: algebra.republika.co.id
Artikel Terkait
Anwar Usman Bisa Saja Menyesal Karir Hancur Gegara Gibran
VIRAL Beredar Foto MABA Fakultas Kehutanan UGM 1980, Tak Ada Potret Jokowi?
Gibran dan Dua Rekannya Ditangkap Polisi terkait Dugaan Penggelapan Duit Rp 15 Miliar
Kejagung Sita Rupiah-Mata Uang Asing Riza Chalid