Terbukti Bukan Baku Tembak, Ayah Brigadir J: Saya Sudah Melihat di Awal Ada Luka-Luka, Gigi Geraham Geser dan Ini Penganiayaan!

- Rabu, 10 Agustus 2022 | 00:00 WIB
Terbukti Bukan Baku Tembak, Ayah Brigadir J: Saya Sudah Melihat di Awal Ada Luka-Luka, Gigi Geraham Geser dan Ini Penganiayaan!

Hal itu diungkapkan Samuel melalui tayangan YouTube di salah satu stasiun TV swasta. Dalam tayangan tersebut, ucapan terima kasih Samuel ditujukan atas pihak tim khusus yang sudah berusaha semaksimal mungkin.

Baca Juga: Terkuak! Bharada E Dijadikan Tumbal, Refly Harun: Kita Akan Lihat Bahwa Jangan-jangan Ada Pembunuhan Berencana yang...

Samuel juga mengatakan bahwa pernyataan dari Kapolri Listyo Sigit Prabowo sangat jelas soal Bharada E yang menembak Brigadir J atas dasar suruhan.

"Kami mengucapkan terima kasih pada tim khusus dan sudah bekerja secara berusaha semaksimal mungkin agar terungkap siapa pelaku aktor utamanya di belakang. Jadi tadi kita sudah sama-sama mendengar pengumuman ataupun yang diumumkan oleh Pak Sigit Polri soal penambahan tersangka yang memerintah Bharada E," tutur Samuel melalui tayangan dalam salah satu channel YouTube stasiun TV swasta pada Selasa (9/8).

Kemudian, Samuel juga menyebutkan bahwa dirinya dari awal sudah menduga bahwa penyebab anaknya tewas bukan hanya soal tembak menembak. Namun ada penganiayaan.

"Saya sudah melihat luka-luka di wajah dan gerahamnya ini geser, saya utarakan sama Pak Simatupang di awal. Ini bukan ditembak lagi. Ini sudah dianiaya. Ternyata sampai saat ini sudah terbukti," ucap Samuel.

Ia pun senantiasa menunggu pihak yang berwenang agar bisa adil untuk memproses pelaku dengan hukum yang berlaku.

"Kita menunggu di negara kita ini berjalan hukum yang berlaku sesuai dengan perbuatan," pungkas Samuel.

Halaman:

Komentar

Terpopuler