“Sampai dengan 6 Juni 2022, terdapat 43 perusahaan yang berada dalam pipeline pencatatan saham BEI,” kata Direktur Penilaian Perusahaan BEI, I Gede Nyoman Yetna, Jakarta, Selasa (7/6/2022).
Lebih lanjut Nyoman mengungkapkan bila dari 43 perusahaan tersebut berasal dari berbagai sektor yakni seperti basic materials 3 perusahaan, industrials 3 perusahaan, transportation & logistic 4, consumer non-cyclicals 9 perusahaan, concumer cyclicals 8 perusahaan.
Kemudian, adapula sektor technology 2 perusahaan, healthcare 2 perusahaan, energy 3 perusahaan, properti & real estate 4 perusahaan, dan infrastructure 5 perusahaan.
Sayangnya, Nyoman masih enggan untuk membeberkan nama-nama perusahaan tersebut.
Artikel Terkait
Anwar Usman Bisa Saja Menyesal Karir Hancur Gegara Gibran
VIRAL Beredar Foto MABA Fakultas Kehutanan UGM 1980, Tak Ada Potret Jokowi?
Gibran dan Dua Rekannya Ditangkap Polisi terkait Dugaan Penggelapan Duit Rp 15 Miliar
Kejagung Sita Rupiah-Mata Uang Asing Riza Chalid