POLHUKAM.ID - Presiden Xi Jinping dan Presiden Rusia Vladimir Putin membahas transplantasi organ saat bertemu di sela-sela perayaan ke-80 kemenangan China atas Jepang di Perang Dunia II (PD2), Rabu.
Hal itu terkait cara memperpanjang umur dan hidup hingga 150 tahun.
Pembicaraan tertangkap mikrofon media pemerintah, yang bocor kala keduanya berjalan bersama-sama dengan banyak pemimpin negara, termasuk dengan Presiden Korea Utara (Korut) Kim Jon Un.
Kala itu rombongan melewati karpet merah, terlihat hendak memasuki area parade.
"Saat ini... 70 tahun," kata Xi dalam bahasa Mandarin sambil berjalan di samping Putin dan Kim, seperti yang ditunjukkan rekaman dari stasiun televisi pemerintah CCTV, dikutip AFP, Kamis (4/9/2025).
Pernyataan Xi untuk kemudian diterjemahkan oleh seorang penerjemah dalam bahasa Rusia. Terdengar bagaimana sebaris puisi Dinasti Tang disebutkan.
"Dulu, jarang ada orang yang berusia di atas 70 tahun, tetapi sekarang orang bilang di usia 70 tahun, seseorang masih anak-anak," kata penerjemah itu yang berdiri persis di belakang Putin dan Xi Jinping.
Setelah sang penerjemah selesai, Putin kemudian mengangguk-angguk seraya menoleh ke arah Xi Jinping.
Ia kemudian berbicara sambil memberi isyarat dengan tangannya ke Xi Jinping.
Sayang, berbeda dari sebelumnya, kali ini apa yang dikatakan Putin tidak terdengar di rekaman CCTV.
Artikel Terkait
45 Tewas dalam Serangan Terbaru Israel ke Gaza, Korban Didominasi Perempuan dan Anak-anak
Mantan PNS Filipina Penyingkap Korupsi Ditembak Mati, Pemicu Gelombang Demonstrasi
Jimmy Kimmel Sindir Prabowo: Pertama Kalinya Ada yang Mau Ketemu Eric Trump!
6 Kekuatan Turki yang Bikin Tokoh Israel Ketakutan, Lebih Menyeramkan dari Iran!