Diledek Asing Gegara Diplomasi "Mi Instan" Jokowi, Begini Komentar Pengamat

- Selasa, 05 Juli 2022 | 15:30 WIB
Diledek Asing Gegara Diplomasi

Menurut dia, selama 7 tahun terakhir ini, performa politik luar negeri Indonesia kurang begitu greget jika dibandingkan dengan masa Menteri Luar Negeri Adam Malik atau Ali Alatas.

"Jarang sekali saya memberikan pujian. Untuk ini, saya memberikan respek," kata Didik, saat memberikan sambutan dalam diskusi bertajuk "Harapan dari Misi Perdamaian Jokowi", yang digelar secara online, tadi malam. 

Didik mengatakan, perang Rusia-Ukraina memang tak langsung berhenti setelah Jokowi datang. Ada juga negara yang mengritik dan menyepelekan.

Australia misalnya, menyebut apa yang dilakukan Jokowi sebagai "diplomasi mi goreng" karena hanya ingin agar Ukraina bisa lagi mengekspor gandumnya. 

Menurut dia, berbagai kritik itu biarkan saja. Jangan dipikirkan. Yang jelas, apa yang dilakukan Jokowi dengan membawa Ibu Iriana ke Ukraina sudah menjadi perhatian dunia. Gimmicknya sudah kuat. Namun, esensinya juga harus kuat.

"Jadi, kini menteri luar negeri, dan para diplomat yang ada di bawahnya harus memperkuat apa yang jadi misi Jokowi," sarannya. 

Sumber: rm.id

Halaman:

Komentar

Terpopuler