Menkominfo Bahas Kerja Sama Cyber Security dengan Dubes Bulgaria Guna Ciptakan Ruang Digital Sehat

- Senin, 27 Juni 2022 | 14:10 WIB
Menkominfo Bahas Kerja Sama Cyber Security dengan Dubes Bulgaria Guna Ciptakan Ruang Digital Sehat

"Kami dikunjungi Duta Besar Besar Bulgaria untuk Indonesia Ambassador Petar Andonov, kami mendiskusikan potensi kerja sama Indonesia dan Bulgaria di sektor digital termasuk di dalamnya kerja sama yang berhubungan dengan riset-riset sektor digital," jelas Johnny usai pertemuan yang berlangsung di Kantor Kementerian Kominfo, Jakarta Pusat, Senin(27/6/2022).

Baca Juga: Teten Masduki: Kebumen International Expo, Terobosan Guna Majukan Perekonomian Daerah

Johnny menambahkan pihaknya juga mendiskudikan secara khusus penanganan keamanan siber (cyber security).

"Agar penegak hukum Indonesia dan pemerintahan Bulgaria untuk menanganinya secara serius," jelasnya.

Ia mengungkapkan baik Pemerintahan Bulgaria maupun Indonesia tentu berharap nantinya ruang digital tersebut akan sehat. Selain itu, bermanfaat dan dapat digunakan sepenuhnya untuk hal-hal yang bermanfaat bagi masyarakat.

Baca Juga: Gak Disangka, PSI Taruh Harapan di Anies Baswedan, Perjuangkan Hal Ini ke Jokowi!

Bulgaria, lanjut Johnny merupakan negara Uni Eropa yang sedang membuka ruang kerja sama antara start up digital. 

"Tentu kita menyambut baik semua kerja sama, baik itu bilateral maupun bulgaria sebagai pintu atau gate untuk Uni Eropa," ucap Menteri Kominfo.

Halaman:

Komentar

Terpopuler