POLHUKAM.ID -Pimpinan Ponpes Al Zaytun, Panji Gumilang sedang menjadi sorotan lantaran disebut-sebut menyebarkan ajaran sesat.
Setelah ramai disorot karena sosoknya yang kontroversial, Panji Gumilang ternyata tak menyembelih hewan kurban setiap perayaan Hari Raya Iduladha.
Pengakuan itu disampaikan eks jemaah Al Zaytun, Ken Setiawan. Menurut pengakuannya, hewan kurban itu justru diternak di ponpes milik Panji Gumilang.
"Kurbannya bisa dicicil dan itu tidak dalam bentuk kambing dipotong, tidak. Kambingnya nanti diternak di sana," katanya dalam kanal YouTube Herri Pras seperti dikutip dari Metro.suara.com--jaringan Suara.com, Minggu.
Dalih hewan-hewan kurban di Ponpes Al Zaytun tak disembelih karena Panji Gumilang menggunakan asas manfaat, yakni mengembangbiakan hewan-hewan kurban agar lebih besar dan banyak.
"Kalau cuman dipotong, cuma saat itu saja. Kambing, sapi itu diternak di sana, dibesarkan," kata Ken.
Namun, Ken Setiawan mengaku dirinya tak tidak tahu alasan Panji Gumilang tak menyembelih hewan kurban tapi justru diternak di Ponpes Al Zaytun.
"Kami nggak tahu, yang tahu Panji Gumilang," katanya.
Sumber: suara
Artikel Terkait
Mahfud Sentil Fahri Hamzah Rangkap Jabatan Wamen dan Komisaris BUMN: Padahal Dulu Dia Paling Kencang Tuh
Prabowo Panggil Persatuan Purnawirawan TNI AD ke Istana, Ada Apa?
Nunggak Pajak, Mobil yang Ditumpangi Jokowi buat Melapor Ternyata Milik Perusahaan Kahiyang Ayu
Viral Senpi Laras Panjang saat Bentrok di Kemang, Kapolres Sebut Itu Senapan Angin