Tahun 2022 ini, KKI mengangkat tema "UMKM Indonesia Bangkit melalui Digitalisasi dan Globalisasi Menuju Pertumbuhan Ekonomi yang Berkelanjutan". Pembukaan KKI 2022 ini telah diresmikan oleh Wakil Presiden RI, Ma'ruf Amin.
"BI setiap tahun menyelenggarakan karya besar, karya kreatif Indonesia, di mana produk-produk binaan UMKM BI dan Kementerian/Lembaga (K/L) kita tampilkan tidak hanya secara nasional, tetapi juga secara global," ujar Gubernur BI, Perry Warjiyo dalam sambutannya, Jumat (27/5/2022).
BI bersama K/L terus mengedepankan sinergi untuk mendorong UMKM menjadi kekuatan baru perekonomian nasional, yang salah satunya diwujudkan melalui Gernas BBI dan KKI. Sinergi diwujudkan melalui kerja sama dengan Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi, Kementerian Perindustrian, Kementerian Perdagangan, Kementerian BUMN, Kementerian Koperasi dan UKM, dan Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif dalam rangka meningkatkan produktivitas UMKM dan sektor pariwisata untuk mendorong pemulihan ekonomi nasional.
"Ada tiga kata kunci di dalam tema ini, yang pertama sinergi, kedua digitalisasi, dan yang ketiga adalah globalisasi. Itulah tiga kata kunci untuk kita bangkit, membangkitkan UMKM dari kekayaan nasional menjadi pendorong pertumbuhan ekonomi nasional dan juga secara global," kata Perry.
Ia menyebutkan, untuk kata kunci pertama, yaitu sinergi, karya kreatif Indonesia pada tahun 2022 yang ketujuh kalinya dilakukan secara berturut-turut setiap tahun, BI telah melakukan sinergi secara erat. "Sinergi dengan 13 Kementerian/Lembaga. Sinergi bersama antara Menteri UMKM, Menteri Pariwisata, Menteri Perdagangan, Menteri Industri, 13 K/L bersatu menyajikan UMKM Indonesia," ujarnya.
Terdapat 5 asosiasi, 26 industri, dan juga dari kalangan perbankan, industri pembayaran, marketplace, agregator ekspor, bahkan para desainer. Perry menyebutnya sebagai sinergi. "Dengan sinergi kita membangkitkan UMKM dari daerah ke nasional, dari nasional ke global. Dengan sinergi itulah mari kita terus meningkatkan kebangkitan UMKM menuju pemulihan ekonomi Indonesia," ujar Perry.
Sementara itu, kata kunci yang kedua ialah digitalisasi. Menurutnya, digitalisasi adalah cara yg efektif dan efisien untuk membangkitkan UMKM untuk tidak hanya menjadi pemain-pemain nasional tetapi secara global.
Artikel Terkait
Bukan Dibangun Pakai Uang Rakyat! Ini Fakta Mengejutkan di Balik Masjid Jokowi di Abu Dhabi
Bayar Utang Whoosh dengan Uang Koruptor? Ini Rencana Kontroversial Prabowo
Maxim Indonesia: Rahasia Pesan & Daftar Driver untuk Hasilkan Cuan!
Prabowo Gaspol! Whoosh Tak Cuma ke Surabaya, Tapi Diteruskan Sampai Ujung Jawa Timur