POLHUKAM.ID - Warga Toraja Utara dihebohkan soal insiden seorang Camat yang mengundurkan diri, karena tak terima disuruh jual payung oleh Bupati Toraja Utara, Yohanis Bassang.
Kabar ini pun sempat viral di media sosial hingga menuai komentar netizen. Bahkan, kasus ini pun akirnya ramai diperbincangkan di media masa.
Berdasarkan informasi yang dihimpun, camat itu bernama Jeniaty Rike Ekawaty. Jeniaty disebut mengudurkan diri karena tidak terima dipermalukan oleh Bupati Toraja Utara, Yohanis Bassang, pada acara apel gabungan di Lapangan Bakti, Rantepao, Senin (14/12/2023).
Surat pengunduran diri Jeniaty pun sempat viral di media sosial, setelah dia secara terbuka menyatakan tidak nyaman dengan perlakuan Bupati Ombas sapaan akrab Bupati Yohanis. Surat pengunduran diri Jeniaty diunggah di akun media sosial milik Angel Nita.
Angel Nita diketahui adalah adik kandung Jeniaty Rike Ekawati. Sontak saja, unggahan itu malah langsung diserbu warganet. Beragam komentar pun membanjiri akun Angel Nita.
Adapun isi surat pengunduran diri Jeniaty tak menuliskan secara rinci masalah yang dihadapinya hingga memilih mundur. Dia hanya menulis bahwa ia sudah tak nyaman dengan kondisi kerjanya saat ini.
Artikel Terkait
Bukan Dibangun Pakai Uang Rakyat! Ini Fakta Mengejutkan di Balik Masjid Jokowi di Abu Dhabi
Bayar Utang Whoosh dengan Uang Koruptor? Ini Rencana Kontroversial Prabowo
Maxim Indonesia: Rahasia Pesan & Daftar Driver untuk Hasilkan Cuan!
Prabowo Gaspol! Whoosh Tak Cuma ke Surabaya, Tapi Diteruskan Sampai Ujung Jawa Timur