Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memperkirakan potensi cuaca ekstrem masih akan terjadi pada Januari 2024.
Deputi Bidang Meteorologi, Guswanto, mengatakan BMKG terus melakukan pembaruan monitoring kondisi cuaca untuk mengantisipasi peningkatan cuaca ekstrem.
"Dan berdasarkan analisis terkini, diidentifikasi hingga sepekan ke depan terdapat kondisi dinamika atmosfer yang memicu adanya potensi cuaca ekstrem di beberapa wilayah," kata dia dikutip dari keterangan resmi, Kamis (4/1/2024).
Dengan memperhatikan kondisi dinamika atmosfer tersebut, maka untuk sepekan ke depan atau tepatnya sekitar 3 hingga 10 Januari 2024, perlu diwaspadai potensi hujan lebat di sebagian wilayah.
Sejumlah wilayah itu antara lain, Aceh, Sumatra Utara, Sumatra Barat, Riau, Kepulauan Riau, Bengkulu, Jambi, Kepulauan Bangka Belitung, Sumatra Selatan, Lampung, Banten, DKI Jakarta, Jawa Barat, Jawa Tengah, DI Yogyakarta, Jawa Timur.
Artikel Terkait
Bukan Dibangun Pakai Uang Rakyat! Ini Fakta Mengejutkan di Balik Masjid Jokowi di Abu Dhabi
Bayar Utang Whoosh dengan Uang Koruptor? Ini Rencana Kontroversial Prabowo
Maxim Indonesia: Rahasia Pesan & Daftar Driver untuk Hasilkan Cuan!
Prabowo Gaspol! Whoosh Tak Cuma ke Surabaya, Tapi Diteruskan Sampai Ujung Jawa Timur