POLHUKAM.ID - Pasien mabuk kecubung di Banjarmasin, Kalimantan Selatan kembali bertambah pada Senin (15/7/2024).
Berdasarkan informasi terakhir Senin ini, jumlah pasien mabuk kecubung yang dirawat di RSJ Sambang Lihum, Banjarmasin bertambah menjadi 50 orang.
Sementara itu, dari total 50 orang yang dirawat karena mabuk kecubung, dua di antaranya dinyatakan meninggal dunia.
Psikiater Konsultan Adiksi RS Jiwa Sambang Lihum, Firdaus Yamani menjelaskan berdasarkan informasi dari pasien yang membaik, mereka mendapatkan sebuah pil karnopen model baru.
Ternyata, pil tersebut mengandung kecubung, berbeda dari pil yang biasa mereka konsumsi.
"Mereka ditawari pil karnopen varian baru, ternyata ini berbeda efek mengandung ekstrak dari kecubung," kata Firdaus, diwawancarai tvOne, dikutip Senin (15/7/2024).
Artikel Terkait
Viral Menyamar Jadi Pramugari, Nisya Malah Dapat Beasiswa Gratis: Ini Kisah Lengkapnya
Minyak Venezuela vs Demokrasi AS: Mengungkap Motif Tersembunyi di Balik Intervensi yang Mengguncang Amerika Latin
KPK Tetapkan Yaqut Cholil Qoumas Tersangka, Rp100 Miliar Uang Percepatan Haji Dikembalikan!
Timothy Ronald Dilaporkan Polisi! Kronologi Penipuan Kripto Rp 3 Miliar yang Bikin Heboh