TERKUAK! Perusahaan Penyelenggara Retret 505 Kepala Daerah di Magelang Ternyata Milik Kader Gerindra

- Kamis, 13 Februari 2025 | 15:30 WIB
TERKUAK! Perusahaan Penyelenggara Retret 505 Kepala Daerah di Magelang Ternyata Milik Kader Gerindra

POLHUKAM.ID - Pelaksanaan retret 505 kepala daerah terpilih di Magelang dalam waktu dekat ini mendapatkan sorotan publik. 


Pasalnya nilai anggaran pelaksanaan acara tersebut mencapai Rp11,1 miliar dan dibebankan kepada masing-masing kepala daerah.


Dengan begitu, para kepala daerah diperkirakan akan menggunakan APBD daerah masing-masing dalam acara tersebut. 


Selain itu, pihak penyelenggara acara yakni PT. Lembah Tidar Indonesia juga menjadi sorotan, karena diduga merupakan milik Partai Gerindra.


Netizen di media social mulai ramai mencari siapa pemilik PT. Lembah Tidar Indonesia yang menjadi panitia pelaksana acara retret 505 kepala daerah di Magelang.


Salah satu akun @masherdwani (bararacot) berhasil mengungkap siapa pemilik perusahaan Lembah Tidar Indonesia tersebut. 


Dari hasil penelusurannya di webside kementerian hukum, ternyata perusahaan tersebut dipimpin atau dimiliki oleh Heru Irawanto.


Perusahaan tersebut juga berkantor di Jalan Gatot Subroto No. 1, RT 001, RW 002, Kelurahan/Desa Megarsaru, Kecamatan Magelang Selatan. 


Dalam situs tersebut menyebut jika Heru merupkan pemilik manfaat dari PT Lembah Tidar Indonesia. 


Dia juga memiliki keweangan untuk menganggkat dan mengganti, atau memberhentikan anggota direksi dan anggota dewan komisaris.


Masih dalam postingan @masherdwani (bararacot) itu juga terungkan siapa sosok Heru dan afiliasinya. 


Dia ternyata merupakan salah satu calon anggota legislative (caleg) Partai Gerindra Dapil Brebes 3 meliputi Kecamatan Larangan, Bantarkawung dan Salem di Pemilu 2024.


Heru tercatat lolos dalam Pemilu 2024 dan dilantik sebagai sebagai Wakil Ketua DPRD Brebes pada Rabu 6 November 2024.


Pria berusia 52 tahun itu lahir di Brebes dan berdomisili di Bogor, Jawa Barat. Dalam hal riwayat pendidikan, Heru hanya tercatat telah menyelesaikan jenjang sekolah menengah atas (SMA)-nya di Sekolah Perawat Kesehatan Cirebon, pada tahun 1992.

Halaman:

Komentar

Terpopuler