Meski Ada Saran Jadi Cawapres Cak Imin, PKB Sebut Anies Baswedan Lebih Baik Jadi...

- Senin, 13 Juni 2022 | 17:40 WIB
Meski Ada Saran Jadi Cawapres Cak Imin, PKB Sebut Anies Baswedan Lebih Baik Jadi...

"Nanti katakanlah Pak Anies Oktober sudah gak jadi gubernur. Lebih baik melanjutkan gubernur misalkan, terserah Pak Anies," kata Jazilul.

Sebelumnya, Sekretaris Jenderal PKS Aboe Bakar Al Habsyi menegasan bahwa sejauh ini tidak ada dukungan yang diberikan kepada Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan untuk maju Pilpres. Dukungan yang diberikan PKS untuk Anies masih sebat untuk Jakarta.

"Siapa yang sudah putuskan PKS dengan Anies? Nggak ada. Anies itu buat Jakarta," kata Aboe di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Kamis (9/6/2022).

Menurut Aboe, pembicaraan perihal membawa Anies di kancah nasional dalam hal Pilpres 2024, tentu perlu dilihat lebih jauh.

"Untuk nasional kita lihat lagi bahwa masyarakat PKS dekat dengan Anies ya iya lah. Emang cocok kok Anies untuk calon juga," kata Aboe.

Termasuk membicarakan perihal potensi PKS mendukung Anies untuk nyapres, di mana hal itu perlu putusan resmi dari Majelis Syura PKS.

"Cuma apa nasibnya akan bertemu? Kita tunggu di Majelis Syura. Jadi kita nggak patah arang dengan Anies, kita terbuka saja, tapi belum tentu pilihan terakhir," kata Aboe.

Sumber: suara.com

Halaman:

Komentar

Terpopuler