Hadiri Silaturahmi Kebangsaan, Moeldoko Digelari Bapak Pengawal Pluralisme

- Selasa, 14 Juni 2022 | 09:30 WIB
Hadiri Silaturahmi Kebangsaan, Moeldoko Digelari Bapak Pengawal Pluralisme

Ketua DPP GPMP Andreas Rehiary menegaskan bahwa pihaknya mempunyai dasar yang sangat kuat memilih Moeldoko menjadi Bapak Perawat  dan Pengawal Pluralisme di masa sekarang karena perhatian dan kepedulian Moeldoko terhadap berbagai kelompok terutama kelompok minoritas.

"Kalau hari ini kami mengundang beliau dan menjadikan tokoh yang bersama-sama dengan kita untuk menjaga nilai-nilai pluralisme karena kami punya alasan," ujar Andreas.

Baca Juga: Moeldoko Disebut Bisa Jadi Kuda Hitam di Pilpres 2024, Pengamat: Bagai Misteri yang Harus Diikuti

Ia pun menekankan bahwa kegiatan dan penyematan tersebut bukan persoalan politik. Tapi, lanjutnya, ini tentang bagaimana pertanggungjawaban terhadap bangsa ini.

Baca Juga: Moeldoko: Keluhan Publik Pasti Ditindaklanjuti, KSP Jadi Rumah Aduan Terakhir

"Semoga kita bersama beliau akan menjadi pribadi-pribadi anak bangsa yang akan menjaga, merawat dan mempertahankan Pancasila dan nilai-nilai pluralisme," tandasnya.

Sementara itu, Moeldoko dalam sambutannya menyampaikan terima kasih kepada peserta yang memiliki kepedulian dan komitmen kuat untuk menjaga bangsa dan negara ini. Ia pun berpesan jangan pernah lelah untuk merawat, menjaga dan memelihara kebangsaan.

Halaman:

Komentar

Terpopuler