Setelah cukup lama hanya sekadar wacana, Presiden Joko Widodo (Jokowi) akhirnya melakukan reshuffle terhadap beberapa posisi di kabinetnya.
Posisi Menteri Perdagangan pada akhirnya dijatuhkan kepada Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) Zulkifli Hasan dan Mantan panglima TNI Hadi Tjahjanto juga ditunjuk sebagai Menteri Agraria dan Tata Ruang (ATR)/ Badan Pertanahan Nasional (BPN). Sejumlah posisi wakil menteri pun juga Jokowi hadirkan dan tak lepas dari atribut latar belakang partai politik.
Mengenai reshuffle kabinet oleh Jokowi ini, pengamat politik, Rocky Gerung ikut memberikan komentarnya.
Lewat video di kanal YouTube miliknya (Rocky Gerung Official) yang juga bersama oleh Hersubeno Arief dari Forum News Network (FNN), Rocky mengaku saat reshuffle terjadi dan diberitakan media, dirinya sedang berada di warteg menikmati makanannya.
“Saya ngintip nonton di warteg pasar minggu, lalu tukang gojek komentar nunggu komentar saya, saya bilang enakan kacang teri daripada nonton TV,” Jelas Rocky lewat kanal Youtube miliknya, dikutip Selasa (14/6/22).
Baca Juga: Jokowi Lakukan Reshuffle “Pembantu”, Komentar Refly Harun Tajam: Makin Tidak Jelas Mau Kemana!
Menurut Rocky, pengalamannya di warteg tersebut menimbulkan kesan padanya yakni masyarakat sudah tidak peduli lagi dengan apa yang dilakukan (reshuffle).
Artikel Terkait
Puan Maharani Bongkar Masalah Utang Whoosh: DPR Akan Usut Tuntas!
Prof Henri Balik Badan Bongkar Rekayasa Gibran Cawapres: Saya Kecewa dengan Jokowi!
Misteri Dewa Luhut di Balik Proyek Whoosh: Rahasia yang Baru Terungkap
Fakta Mengejutkan di Balik Proyek Whoosh: Dugaan Markup Rp 60 Triliun dan Potensi Kerugian Negara