Jalan Perjuangan Koalisi Indonesia Bersatu Terungkap, Airlangga: Lanjutkan Pembangunan Era Jokowi

- Kamis, 19 Mei 2022 | 22:00 WIB
Jalan Perjuangan Koalisi Indonesia Bersatu Terungkap, Airlangga: Lanjutkan Pembangunan Era Jokowi

Airlangga mengatakan, baik Golkar, PAN, maupun PPP, memiliki pengalaman di pemerintahan.

Golkar dan PPP saat ini menempatkan kadernya menjadi bagian dari Kabinet Indonesia Maju Presiden Jokowi.

Sementara PAN memiliki pengalaman di pemerintahan di era Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY).

Ketum Golkar menambahkan, agenda terdekat Koalisi Indonesia Bersatu (KIB) yang dibentuk Golkar, PAN, dan PPP adalah mengawal pemerintahan Jokowi hingga tuntas 2024.

Baca Juga: Ustaz Abdul Somad (UAS) Nggak Boleh ke Singapura, Pembahasan Fahri Hamzah Nggak Main-main, Simak!

"Kita akan mengawal pembangunan sampai dengan 2024 dan tentunya melanjutkan apa-apa yang dilakukan dan yang baik untuk di periode selanjutnya," kata Airlangga saat Halalbihalal dengan seluruh pengurus Golkar di Jakarta, Rabu (18/5).

Menteri Koordinator Bidang Perekonomian ini menuturkan, pengalaman yang dimiliki ketiga parpol di pemerintahan sangat dibutuhkan untuk melanjutkan pembangunan di periode mendatang.

"Ketiga partai politik ini membunyai kesamaan yaitu sama-sama mempunyai pengalaman di pemerintahan, sama-sama punya pengalaman di DPR, sama-sama punya pengalaman di MPR," kata Airlangga.

Halaman:

Komentar