Prabowo Bertemu Surya Paloh Hampir 5 Jam, Apa yang Dibicarakan?

- Kamis, 02 Juni 2022 | 11:30 WIB
Prabowo Bertemu Surya Paloh Hampir 5 Jam, Apa yang Dibicarakan?

Pertemuan ini berlangsung hampir lima jam. Surya Paloh mengatakan, ada banyak kesamaan visi antara NasDem dan Gerindra dalam mengawal proses keberlangsungan bangsa.

Baca Juga: Jokowi Disebut Akan Dukung Ganjar Jadi Capres, Siapa Sangka Akan Diduetkan dengan...

Kondisi itu, lanjut dia, merupakan suatu kekuatan bagi NasDem dan Gerindra untuk bisa membahas banyak hal ke depannya.

"Tidak hanya terbatas pada hubungan kami pribadi, tapi juga masalah-masalah strategis bagi kepentingan kemajuan bangsa dan negara kita. Tadi pembicaraan memang cukup lama dan tidak ada batasan apa-apa," kata Surya Paloh seperti dikutip dalam laman resmi Partai NasDem.

Dalam kunjungan tersebut, Surya Paloh mengatakan NasDem mendapatkan kehormatan dari sahabat lama yang saat ini mendapat amanah sebagai Menteri Pertahanan (Menhan) RI.

"Pertemuan kami tadi lebih banyak membicarakan hal-hal romantisme, semangat persahabatan yang cukup terjaga dalam kurun waktu yang cukup lama, puluhan tahun," kata Surya Paloh.

Pertemuan dua ketua umum parpol pada Hari Lahir Pancasila berlangsung hangat dan penuh romantisme. Bahkan, hal yang sama disampaikan Prabowo Subianto.

"Saya kira inti dan garis besarnya kita banyak membahas masalah lain dengan suasana penuh keakraban. Saya kira bisa disebut romantisme dan penuh humor," kata Prabowo.

Halaman:

Komentar

Terpopuler