polhukam.id--Tepat pada Sabtu, 23 Desember 2023,tengah malam WIB, Inter Miami secara resmi mengumumkan perekrutan Luis Suarez, penyerang bintang asal Uruguay.
Kehadiran Luis Suarez membuat klub yang dimiliki oleh legenda sepakbola, David Beckham, semakin menarik perhatian.
Pasalnya,Luis Suarez akan kembali bersatu dengan Lionel Messi, Sergio Busquets, dan Jordi Alba, mantan rekan setimnya di Barcelona.
Baca Juga: Inter Miami CF Resmi Merekrut Gelandang Legendaris Sergio Busquets Setelah Lionel Messi
Setelah berpetualang di Brasil bersama Gremio, di mana ia mencetak 27 gol dalam 53 pertandingan pada tahun 2023, Suarez, yang akan berusia 37 tahun bulan depan, kini siap menjalani tantangan baru di Major League Soccer (MLS) bersama Inter Miami. Suarez menandatangani kontrak satu tahun dengan opsi perpanjangan hingga 2025.
Perekrutan Suarez oleh Inter Miami membuat aroma Barcelona semakin kental di klub yang berbasis di Florida ini. Pada musim panas lalu, Messi, Busquets, dan Alba juga bergabung dengan Inter Miami, membentuk reuni empat pemain inti Barcelona di tim yang baru berdiri pada tahun 2018 tersebut.
Artikel Terkait
Shin Tae-yong Dianggap Kunci Timnas, Netizen Serukan Erick Thohir Perpanjang Kontraknya
Gaji Fantastis Patrick Kluivert di Timnas Indonesia: Berapa Kompensasi yang Didapat Usai Dipecat?
Patrick Kluivert Dipecat, Shin Tae-yong Kembali Latih Timnas Indonesia?
Menpora vs Ketum PSSI: Siapa yang Sebenarnya Bertanggung Jawab?