BOJONEGORO, Radar Bojonegoro - Asosiasi Futsal Kabupaten (AFK) Bojonegoro menggelar Bojonegoro Futsal League (BFL) sejak 7 Januari lalu. BFL bakal berlangsung hingga enam bulan ke depan seperti liga profesional. Terlebih pertandingan hanya digelar ketika akhir pekan dan saat ini masuk pekan ke dua.
BFL menjadi salah satu ajang digunakan untuk menjaring dan mempersiapkan pemain untuk Porprov 2025 mendatang. Sehingga pemain memiliki jam terbang dan membentuk mental hingga kualitas bermain.
Ketua AFK Bojonegoro Andik Cahyo Pratomo mengatakan, dengan bergulisnya BFL 2024 antarpelajar menjadi langkah awal untuk mencetak pemain futsal. Sehingga kedepannya akan mengisi slot pemain futsal pada ajang porprov 2025 mendatang.
Baca Juga: Turnamen Futsal Piala Disdik Berjalan Sukses, Diharapkan Tahun Depan Kembali Digelar
Pada BDL para pemain akan diberikan jam terbang bertanding lebih banyak. Sehingga memiliki mental dan kualitas bermain yang layak untuk menjadi pemain futsal terbaik dan masuk ke skuad porprov.
Artikel Terkait
Shin Tae-yong Dianggap Kunci Timnas, Netizen Serukan Erick Thohir Perpanjang Kontraknya
Gaji Fantastis Patrick Kluivert di Timnas Indonesia: Berapa Kompensasi yang Didapat Usai Dipecat?
Patrick Kluivert Dipecat, Shin Tae-yong Kembali Latih Timnas Indonesia?
Menpora vs Ketum PSSI: Siapa yang Sebenarnya Bertanggung Jawab?