Manajemen Valencia resmi menunjuk Gennaro Gattuso sebagai pelatih baru. Pelatih asal Italia itu akan membesut Los Che julukan klub selama dua musim ke depan atau Juni 2024.
“Kam ingin memperkenalkan pelatih baru kami, Gennaro Gattuso,” Kata Direktur Umum Valencia CF, Sean Bai dalam konferensi pers. Sean pun berharap kehadiran Gattuso dapat membawa klub tampil lebih baik lagi untuk musim kompetisi baru.
“Kami ingin melakukan perubahan arah.Kami akan bekerja keras untuk membuat penggemar kami bahagia lagi dan membuat mereka merasa bangga dengan Klub mereka,”Ucap Sean.
Sementara itu Gattuso menyampaikan rasa bahagianya dapat menjadi bagian klub Valencia. “Sangat sangat sangat senang. Saya sangat senang dan sangat bangga menjadi pelatih Valencia , tim hebat dengan sejarah panjang,” Kata Gattuso.
Artikel Terkait
Shin Tae-yong Dianggap Kunci Timnas, Netizen Serukan Erick Thohir Perpanjang Kontraknya
Gaji Fantastis Patrick Kluivert di Timnas Indonesia: Berapa Kompensasi yang Didapat Usai Dipecat?
Patrick Kluivert Dipecat, Shin Tae-yong Kembali Latih Timnas Indonesia?
Menpora vs Ketum PSSI: Siapa yang Sebenarnya Bertanggung Jawab?