"Di masa pandemi, kami meluncurkan dukungan untuk usaha kecil menengah, baik melalui restrukturisasi utang mereka atau memberikan hibah produktif untuk sektor informal," ujar Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani Indrawati dalam Seminar Forum B20 yang bertajuk "Accelerating the Inclusion of Women MSMEs in the Global Economy", mengutip siaran resminya, Senin (20/6/2022).
Pemerintah juga menggunakan program perlindungan sosial pemerintah, seperti bantuan sosial dan program jaminan sosial agar dapat menjangkau segmen keluarga, terutama yang dikepalai oleh perempuan. Dalam pelaksanaannya, pemberian bantuan ini juga sekaligus diupayakan untuk membangun inklusi keuangan Indonesia.
Program Keluarga Harapan (PKH) adalah salah satu contoh program dimana Pemerintah memberikan transfer langsung ke rekening bank milik kepala keluarga perempuan. Praktik ini secara otomatis dapat memperluas inklusi keuangan, khususnya bagi perempuan Indonesia.
"Pemberdayaan perempuan pengusaha menjadi penting. Jadi inklusi keuangan tidak serta merta menciptakan wirausahawan, khususnya bagi perempuan. Kita masih perlu memberikan dukungan teknis dan dukungan lainnya, agar wirausahawan perempuan memiliki kapasitas teknis dan finansial, sehingga mereka kemudian mampu menjadi wirausahawan yang benar-benar baik dan tangguh," lanjutnya.
Artikel Terkait
Anwar Usman Bisa Saja Menyesal Karir Hancur Gegara Gibran
VIRAL Beredar Foto MABA Fakultas Kehutanan UGM 1980, Tak Ada Potret Jokowi?
Gibran dan Dua Rekannya Ditangkap Polisi terkait Dugaan Penggelapan Duit Rp 15 Miliar
Kejagung Sita Rupiah-Mata Uang Asing Riza Chalid