"Kalau mengembangkan pariwisata, tujuannya tidak hanya memuaskan hasrat wisatawan yang datang, tetapi yang kami pikirkan adalah sustainability dari Komodo itu sendiri," ujar Alue Dohong, Wakil Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan, dalam konferensi pers di kantor KLHK, Jakarta, Senin (27/6/2022).
Berdasarkan hasil riset Tim Kajian Daya Dukung Daya Tampung Berbasis Jasa Ekosistem di Taman Nasional Komodo, teradapat tiga isu utama yang perlu menjadi perhatian ketika ingin memelihara nilai jasa ekosistem demi kelangsungan hidup Komodo, yaitu pengelolaan sampah, sistem perlindungan dan keamanan, serta tata kelola kawasan yang perlu melibatkan berbagai lembaga multisektoral.
"Jika upaya konservasi yang ketat tidak diperkenalkan dan wisatawan tidak mulai dibatasi, kita akan melihat penurunan yang signifikan dalam nilai jasa ekosistem di Pulau Komodo dan Pulau Padar," kata Irman Firmansyah, Kepala Kajian Daya Dukung Daya Tampung Taman Nasional Komodo.
Artikel Terkait
Anwar Usman Bisa Saja Menyesal Karir Hancur Gegara Gibran
VIRAL Beredar Foto MABA Fakultas Kehutanan UGM 1980, Tak Ada Potret Jokowi?
Gibran dan Dua Rekannya Ditangkap Polisi terkait Dugaan Penggelapan Duit Rp 15 Miliar
Kejagung Sita Rupiah-Mata Uang Asing Riza Chalid