Prabowo Subianto Kibarkan Bendera Siap Maju Capres 2024, Musni Umar: Ada Peluang Menang!

- Jumat, 12 Agustus 2022 | 00:30 WIB
Prabowo Subianto Kibarkan Bendera Siap Maju Capres 2024, Musni Umar: Ada Peluang Menang!

Hal tersebut ditanggapi Musni Umar melalui akun Twitter pribadinya. Dalam cuitannya, Musni Umar mengatakan bahwa dirinya sangat mengapresiasi langkah dari Prabowo Subianto.

Baca Juga: PKS Usul Stop Anggaran IKN dan Kereta Cepat Demi Subsidi BBM, Eh Ada yang Nyeletuk: Mau Jadi Pahlawan Kesiangan Malah Pamer Kebodohan!

Musni Umar juga menekankan bahwa Prabowo Subianto sudah siap mengibarkan bendera untuk tampil di Pilpres 2024.

"Saya apresiasi Prabowo Subianto siap maju sebagai Capres RI Pemilu 2024," ungkap Musni Umar melalui akun Twitter pribadi miliknya pada Kamis (11/8).

Kemudian, Musni Umar menilai bahwa Prabowo Subianto memiliki peluang untuk membawa kemenangan jika maju sebagai capres.

"Kalau maju capres ada peluang menang," tegas Musni Umar.

Sementara itu, keputusan Prabowo maju atau tidaknya dalam Pilpres 2024 disebutkan bahwa dirinya harus mendapatkan izin dari Presiden Joko Widodo (Jokowi).

Halaman:

Komentar