Danramil 1606-05/Mataram, Kapten Inf. Jamuhur mengatakan kondisi lokasi saat ini sudah lebih landai daripada pagi tadi. “Untuk sementara saat ini kondisi sudah landai, sudah tidak lagi seperti tadi pagi yang ribut. Warga kembali ke rumah masing-masing,” katanya.
Dia juga mengatakan telah mengimbau masyarakat saat menggelar Salat Jumat di Masjid Al-Fallah Monjok untuk tidak mudah terprovokasi dan meminta agar orang tua mengingatkan anak mereka untuk tidak terlibat dalam keributan.
“Alhamdulillah sudah kondusif. Tadi juga saya sudah memberikan imbauan di masjid agar masyarakat jangan mudah terprovokasi. Orang tua juga kita ingatkan memberitahu anak mereka agar jangan terprovokasi,” ujarnya.
Sementara tiga polisi yang terluka terkena panah di bagian punggung dan betis. “Ketiga korban terkena panah di bagian punggung dan betis,” kata Kasatreskrim Polresta Mataram, Kompol I Made Yogi Purusa Utama.
Untuk dua warga yang diamankan berinisial AK (30) dan seorang pelajar berinisial RA (16). Polisi menemukan barang bukti anak panah.
Sumber: viva
Artikel Terkait
Anwar Usman Bisa Saja Menyesal Karir Hancur Gegara Gibran
VIRAL Beredar Foto MABA Fakultas Kehutanan UGM 1980, Tak Ada Potret Jokowi?
Gibran dan Dua Rekannya Ditangkap Polisi terkait Dugaan Penggelapan Duit Rp 15 Miliar
Kejagung Sita Rupiah-Mata Uang Asing Riza Chalid