POLHUKAM.ID - Menteri Warisan Israel Amichai Eliyahu menyebut pihaknya mungkin akan menjatuhkan bom nuklir di Jalur Gaza. Komentar kontroversial Eliyahu itu pun segera dikecam berbagai pihak.
Hal tersebut disampaikan Eliyahu ketika diwawancara Radio Kol Berama, Sabtu (4/11/2023). Anggota partai ekstrem kanan Israel, Otzma Yehudit itu menyebut menjatuhkan bom nuklir di Gaza adalah "salah satu kemungkinan."
Eliyahu pun menolak keras pengiriman bantuan kemanusiaan ke Gaza. Ia menuduh warga biasa Palestina sebagai "Nazi" dan menyebut bahwa "tidak ada sesuatu seperti warga sipil tak bersalah di Gaza."
Selain itu, Eliyahu mendukung Israel untuk merebut Jalur Gaza dan membuat permukiman di sana. Politikus Israel itu mengaku tidak mau tahu mengenai nasib warga Palestina jika diusir dari Gaza.
Artikel Terkait
Kode HTML Kosong? Ini Rahasia Menulis Artikel yang Tak Terbaca Mesin Pencari!
Stadion Langit NEOM: Fakta Mencengangkan di Balik Stadion Gantung 350 Meter untuk Piala Dunia 2034
46 Anak Gaza Tewas dalam 12 Jam: Ini Serangan Mematikan Israel Sejak Gencatan Senjata
45 Tewas dalam Serangan Terbaru Israel ke Gaza, Korban Didominasi Perempuan dan Anak-anak