Israel Habisi Wakil Pemimpin Hamas di Beirut

- Rabu, 03 Januari 2024 | 14:00 WIB
Israel Habisi Wakil Pemimpin Hamas di Beirut

HARIAN MASSA - Israel telah membunuh wakil pemimpin Hamas di Beirut, Lebanon. Media Lebanon melaporkan bahwa Wakil Pemimpin Politik Hamas, Saleh al-Arouri, tewas dalam sebuah ledakan di Beirut.

Ia tewas dalam serangan pesawat tak berawak di Beirut selatan bersama enam orang lainnya - dua komandan militer dan empat anggota Hamas.

Arouri adalah tokoh penting dalam Brigade Qassam, sayap bersenjata Hamas, dan sekutu dekat Ismail Haniyeh, pemimpin Hamas. Dia berada di Lebanon dan bertindak sebagai penghubung antara kelompoknya dan Hizbullah.

Baca Juga: Israel-Hamas Setuju Gencatan Senjata 4 Hari, Bantuan Kemanusiaan Mulai Masuk ke Jalur Gaza

Seorang juru bicara Israel mengatakan Saleh al-Arouri tewas dalam "serangan bedah terhadap kepemimpinan Hamas". Juru bicara Israel Mark Regev tidak memberikan konfirmasi bahwa negara Zionis itulah yang melakukan pembunuhan tersebut, sebuah pernyataan standar bagi para pejabat Israel

Namun ia bersikeras bahwa pembunuhan seorang pemimpin Hamas di Beirut bukanlah serangan terhadap Lebanon.

“Siapa pun yang melakukannya, harus jelas bahwa ini bukanlah serangan terhadap negara Lebanon," tegasnya kepada MSNBC yang dikutip dari BBC, Rabu (3/1/2024).

Halaman:

Komentar

Terpopuler