Ganjar Pranowo Tegaskan Fokus Kerja dan Patuh Ketum PDIP Usai Masuk Bursa Capres NasDem

- Sabtu, 18 Juni 2022 | 15:40 WIB
Ganjar Pranowo Tegaskan Fokus Kerja dan Patuh Ketum PDIP Usai Masuk Bursa Capres NasDem

"Terlalu dini sekarang bicara itu karena masih panjang sehingga kita menyiapkan untuk membantu tahapan-tahapan pemilu. Lebih baik saya mengerjakan dulu tugas saya sebagai Gubernur," ujar Ganjar.

Ganjar menyampaikan rakor yang dilakukan dengan kepala dan wakil kepala daerah selama dua hari itu tidak menyinggung soal Pilpres 2024. "Gak ada, gak ada," katanya.

Lebih lanjut, Ganjar menyatakan akan mematuhi segala keputusan dan arahan dari Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri. Bahkan jika nantinya ia tidak dicalonkan dalam Pilpres 2024.

"Semua tegak lurus pada keputusan, dan itulah yang sudah menjadi keputusan kongres itu prerogatif penuh Ibu Ketua Umum," tuturnya.

Ganjar juga menyampaikan tegak lurus dengan segala arahan dan keputusan Megawati merupakan kekuatan yang disimbolkan PDIP dalam rapatnya agar berhasil memenangkan Pemilu 2024.

Halaman:

Komentar

Terpopuler