Setelah kejadian yang dialaminya tersebut, UAS malah menyentil Gubernur Riau Syamsuar. UAS menyentil Gubernur Riau Syamsuar melalui akun pribadinya di media sosial.
"Before after Pilkada," tulis UAS pada caption foto dari screenshot dua pemberitaan mengenai pernyataan Gubernur Riau Syamsuar yang diunggah di akun pribadinya di Instagram, Rabu (18/5/2022)
Dalam unggahannya tersebut, pertama, UAS menyoroti pernyataan Syamsuar sesudah terpilih menjadi Gubernur Riau pada Pemilu 2019 yang memilih tidak ingin ikut campur dalam kasus yang menimpanya. Saat itu, UAS dilaporkan ke polisi soal ceramahnya tentang salib.
Mantan Bupati Siak saat itu menolak menanggapi kasus yang tengah dihadapi UAS karena dinilai sensitif. Sementara itu, terkait insiden yang dialami UAS bersama keluarga dan sahabatnya yang tidak diizinkan masuk ke Singapura, Gubernur Riau Syamsuar mengaku turut prihatin.
Artikel Terkait
Bukan Dibangun Pakai Uang Rakyat! Ini Fakta Mengejutkan di Balik Masjid Jokowi di Abu Dhabi
Bayar Utang Whoosh dengan Uang Koruptor? Ini Rencana Kontroversial Prabowo
Maxim Indonesia: Rahasia Pesan & Daftar Driver untuk Hasilkan Cuan!
Prabowo Gaspol! Whoosh Tak Cuma ke Surabaya, Tapi Diteruskan Sampai Ujung Jawa Timur