POLHUKAM.ID - Bambang Wuryanto alias Bambang Pacul, salah satu politisi paling berpengaruh, dipastikan lengser dari jabatannya sebagai Ketua DPD PDI Perjuangan (PDIP) Jawa Tengah.
Posisinya kini diisi oleh tokoh senior Solo, FX Hadi Rudyatmo, sebagai Pelaksana Tugas (Plt).
Meski pergantian ini dibingkai sebagai rotasi biasa karena tugas baru Bambang Pacul, spekulasi panas di kalangan publik dan internal partai tak terhindarkan, benarkah ini adalah bentuk evaluasi tegas dari Ketua Umum Megawati Soekarnoputri atas rontoknya suara PDIP di 'kandang banteng'?
Kabar penugasan FX Rudy sebagai Plt Ketua DPD Jawa Tengah dikonfirmasi langsung oleh yang bersangkutan pada Rabu (20/8/2025) malam.
Sebelum konfirmasi resmi, sinyal pergantian ini sudah ramai di media sosial oleh para kader.
“Selamat berjuang di penugasan baru, Mas FX Rudyatmo. Merdeka!!!” tulis Anggota Bappilu DPC PDIP Solo, Muchus Budi Rahayu, di laman Facebook-nya.
Unggahan lain yang lebih tajam datang dari pegiat media sosial, Septian Raharjo.
“Selamat bertugas sebagai Ketua DPD PDIP Jateng Pakde @fx.rudyatmo semoga bisa mengembalikan marwah partai. Yang kita harapkan tentang kesetiaan bukan pengkhianatan,” tulisnya.
Secara resmi, alasan pergeseran ini adalah karena Bambang Pacul kini mengemban amanah ganda di tingkat pusat.
Selain masih menjabat sebagai Ketua Bidang Pemenangan Pemilu DPP PDIP periode 2025-2030, ia juga baru saja ditugaskan partai untuk menduduki kursi strategis Wakil Ketua MPR RI periode 2024-2029.
Artikel Terkait
Ijazah Jokowi & Gibran Dikritik Iwan Fals: Bagaimana Jika Ternyata Palsu?
Prabowo Kesal Terus Digelendotin Jokowi, Benarkah Hubungan Mereka Retak?
Serakahnomics: Ancaman Penjajahan Gaya Baru yang Wajib Kita Tolak Bersama!
Gaji DPR Dibayar Seumur Hidup! Prof Faisal Santiago Sebut Ini Bentuk Ketidakadilan