Eggi Sudjana Bongkar Isu Ijazah Jokowi: Saya Tak Pernah Minta Maaf!

- Rabu, 14 Januari 2026 | 08:50 WIB
Eggi Sudjana Bongkar Isu Ijazah Jokowi: Saya Tak Pernah Minta Maaf!

Eggi Sudjana Tegaskan Tidak Pernah Minta Maaf ke Jokowi Soal Isu Ijazah

POLHUKAM.ID - Tersangka pencemaran nama baik terkait isu ijazah, Eggi Sudjana, secara tegas menyatakan tidak pernah meminta maaf kepada mantan Presiden Joko Widodo (Jokowi). Pernyataan ini menanggapi pertemuannya bersama Damai Hari Lubis di kediaman Jokowi di Solo pada Kamis, 8 Januari 2026.

Klaim tersebut disampaikan oleh pengacara Refly Harun, yang membacakan percakapan WhatsApp antara Eggi Sudjana dan Benny Parapat dalam program televisi Rakyat Bersuara di iNews, Rabu 14 Januari 2026.

"Demi Allah BES (Bang Eggi Sudjana) menolaknya (minta maaf), hingga gagal lah deal tersebut," ujar Refly Harun membacakan isi pesan tersebut.

Deal yang dimaksud adalah tawaran dari Jokowi yang disebut menjanjikan proyek triliunan rupiah sebagai imbalan jika Eggi Sudjana bersedia meminta maaf atas kegaduhan isu ijazah palsu.

Halaman:

Komentar