"Kami tidak menutup kemungkinan dari pihak luar, ya, ada Anies, Ganjar, Erick, Ridwan Kamil, dan Khofifah," ucap politikus PAN tersebut.
Yandri menerangkan, PAN sebagai partai yang tergabung di KIB tidak asing dengan sosok seperti Anies, Ganjar, Erick, dan Khofifah. Sebab, tokoh tersebut rutin tampil di forum formal atau informal di partai yang terbentuk pada 1998 itu.
"Bagi PAN, dari internal ada lagi Soetrisno Bachir juga ada dicantumkan di situ, tetapi kalau dari luar tadi kami tidak akan terlalu kakulah, ya," ungkap Yandri.
Diketahui, KIB terbentuk setelah Ketum Golkar Airlangga Hartarto, Ketum PAN Zulkifli Hasan, dan Ketum PPP Suharso Monoarfa sepakat untuk berkoalisi.
Sumber: genpi.co
Artikel Terkait
Survei Mengejutkan: AHY Kalahkan Gibran & Anies di Bursa Cawapres 2029, Siapa Pemenangnya?
Misteri di Balik Pertemuan Rahasia Damai Hari Lubis & Eggi Sudjana dengan Jokowi: Bukan Minta Maaf, Ternyata Ini!
12 Perusahaan Diduga Picu Bencana Ekologis Sumatera: Satgas Kantongi Bukti Kuat!
Pilkada Tidak Langsung: Mengapa Parpol Berani Melawan Suara 77% Rakyat?