MANADOPOST.ID- Perayaan hari ulang tahun (HUT) PDI Perjuangan ke-51, Rabu (10/1) sederhana. Seperti yang dilakukan DPC PDI Perjuangan Kota Manado bersama pengurus DPD Provinsi Sulut.
Momen tersebut juga dirangkaikan dengan peresmian Kantor DPC PDI Perjuangan Kota Manado yang berlokasikan di Ring Road 2 jalan masuk perumahan GPI.
Dikatakan Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Manado dr Richard Sualang, HUT ke 51 ini menurut arahan Ketua Umum Megawati Soekarno Putri, dilaksankan di masing-masing DPC.
"Kami di Manado melaksanakan bersama dengan DPD Sulut yang dipusatkan di DPC Manado," ujar Sualang.
Menurut Sualang, semangat yang dibawa dalam peringatan HUT 51 itu yakni kebenaran pasti menang yang merupakan tema tahun ini.
"Itu menjadi pemacu semangat kader PDI Perjuangan di Sulut, khususnya di Manado untuk menangkan pemilu, pileg maupun pilpres," tegasnya.
Soal pidato Ketua Umum Megawati Soakarno Putri, menurut Sualang itu memang yang dijalankan PDIP saat ini.
"Yang kami jalankan adalah instruksi dari Ibu Ketua Umum. Sebab, yang disampaikan dalam pidato itu sudah melalui pemikiran, perenungan bahkan penghayatan ketika disampaikan secara umum dan juga kepada kader. Tentu kader memahami dan meraskan semangat Ibu Mega untuk memenangkan pemilu 2024," tuturnya. (ando)
Artikel ini telah lebih dulu tayang di: manadopost.jawapos.com
Artikel Terkait
Posisi Gibran Bikin Nama Indonesia di Mata Dunia Rendah
Puji Kepiawaian Jokowi Kelola Isu Ijazah Palsu, Anas Urbaningrum: Beliau Sukses Secara Politik!
Rekam Jejak Letjen Sutiyoso, Dibela Eks Panglima TNI Usai Dihina Hercules Bau Tanah: Pakai Otak!
UGM Tak Bisa Nyatakan Ijazah Jokowi Asli atau Palsu di Persidangan, Kenapa?