Alunan lagu dengan potongan lirik seperti "Oke Gas Tambah 2 Torang Gas" serta "Prabowo Gibran Istimewa" menambah semarak acara Rabu Biru malam itu.
Di hadapan para pendukungnya, Prabowo mengucapkan terima kasih atas dukungan dan kesetiaan yang telah mereka berikan.
"Saya hanya ingin mengucapkan terima kasih kepada saudara-saudara sekalian semua. Dan banyak wajah-wajah yang saya kenal sejak lama dan saya ucapkan terima kasih atas dukungan saudara-saudara," kata Prabowo.
Lebih lanjut, Prabowo menegaskan perjuangannya saat ini dilakukan hanya untuk Indonesia dan rakyatnya. Ia pun turut menyampaikan optimismenya terhadap masa depan Indonesia. Negeri ini, kata Prabowo, akan menjadi negara yang hebat dan memiliki masa depan gemkilang.
"Kita berbuat ini, hanya semata-mata untuk kalian dan bangsa Indonesia. Negara kita, bangsa kita membutuhkan keberlanjutan pembangunan. Masa depan kita gemilang, masa depan kita cerah. Masa depan kita hebat. Indonesia akan menjadi negara hebat," pungkas Prabowo.***
Artikel ini telah lebih dulu tayang di: muslimterkini.id
Artikel Terkait
Bahlil Berani Tantang Mafia Impor: Demi Merah Putih, Nyawa Saya Korbankan untuk Swasembada Energi!
Luhut Tantang Bukti Saham Toba Pulp: Saya Jengkel, Justru Ingin Tutup Pabriknya!
PDIP Tolak Pilkada Lewat DPRD, Ini Solusi Revolusioner Mereka untuk Hentikan Politik Uang
Menko Pangan Zulkifli Hasan Blusukan ke Wonosobo, Apa Hasil Tinjauan SPPG Kalikajar?