Bikin Melongo! Isu Kamar Mewah Ferdy Sambo di Mako Brimob: Gak Guna Lapor Kapolri, Kalau Dibohongi Negara Begini...

- Senin, 03 Oktober 2022 | 19:15 WIB
Bikin Melongo! Isu Kamar Mewah Ferdy Sambo di Mako Brimob: Gak Guna Lapor Kapolri, Kalau Dibohongi Negara Begini...

"Aduh, biar Pak Mahfud belajar deh lihat kenyataan ini. Pak Mahfud dan Kapolrinya belajar ya sama Presiden, ini ditutup-tutupi atau apa," kata suara laki-laki.

Terkait hal tersebut, Kadiv Humas Polri, Irjen Dedi Prasetyo langsung memberikan keterangan terhadap isu yang semakin liar.

Dedi Prasetyo menegaskan bahwa video tersebut adalah hoaks yang sengaja disebarkan oleh oknum tak bertanggung jawab.

Tak hanya itu, Dedi Prasetyo juga mengaku pihaknya sudah melihat video tersebut setelah diunggah salah satu pengguna tiktok beberapa waktu lalu. 

Baca Juga: Gak Nyangka Beredar Potret Nikita Mirzani Peluk Erat Ferdy Sambo dan Isu Ada Hubungan: Rekaman Lama Ditemukan, Benarkah?

"Beredar sebuah video menyesatkan di sosial media TikTok yang memperlihatkan sebuah kamar mewah dan fasilitasnya, serta suara laki-laki yang menarasikan itu adalah ruang sel tahanan FS. Video tersebut tidaklah benar atau hoaks," tutur Dedi Prasetyo.

Kemudian, ia pun memastikan bahwa Ferdy Sambo menempati sel biasa seperti yang ditempati narapidana lainnya, lagi pula kamar mewah tersebut dipastikan tidak pernah ada di dalam sel di Mako Brimob.

"Faktanya, video tersebut bukanlah situasi sel yang ada di Mako Brimob dan suara yang ada merupakan audio terpisah yang ditempel video tersebut untuk menimbulkan kegaduhan di tengah masyarakat. Jangan mudah percaya dengan pemberitaan atau informasi yang belum jelas kebenarannya," tandas Dedi Prasetyo.

Sumber: NewsWorthy

Halaman:

Komentar

Terpopuler