Anwar Abbas Peringatkan Prabowo: Waspada Siasat Licik AS & Israel di Dewan Perdamaian
POLHUKAM.ID – Tokoh Muhammadiyah, Anwar Abbas, mengingatkan Presiden RI Prabowo Subianto agar berhati-hati dengan siasat licik Israel dan Amerika Serikat dalam lembaga Board of Peace atau Dewan Perdamaian. Lembaga yang dibuat oleh mantan Presiden AS Donald Trump ini dikhawatirkan menjadi akal bulus untuk mencaplok wilayah Palestina.
Peringatan Keras Soal Jaminan Kemerdekaan Palestina
Anwar Abbas menegaskan, Indonesia harus memastikan terlebih dahulu apakah Israel benar-benar akan menyerahkan wilayah kepada Palestina dan mengakui kedaulatannya sebelum bergabung dengan dewan tersebut. Menurutnya, berdasarkan fakta dan gencatan senjata Oktober 2025 lalu, hal itu sangat tidak mungkin terjadi.
“Apakah ada jaminan Gaza akan dikembalikan kepada Palestina dan Palestina diakui sebagai negara yang berdaulat? Berdasarkan fakta selama ini, hal itu sangat tidak mungkin terjadi,” ujar Abbas, seperti dikutip Tribunnews.com, Kamis (29/1/2026).
Dalih Keamanan untuk Pertahankan Pendudukan
Abbas menduga, dalih keamanan akan digunakan Israel dan AS untuk mempertahankan pendudukan. Skenario ancaman keamanan dari perlawanan rakyat Palestina bisa dijadikan alasan untuk menunda atau menolak penyerahan Gaza.
“Dengan mudah mereka bisa membuat skenario keamanan untuk mempertahankan penguasaan wilayah Palestina,” katanya. Ia meyakini Israel tidak akan menyerahkan kembali sejengkal pun tanah Palestina yang telah didudukinya, terkait dengan cita-cita Israel Raya.
Artikel Terkait
Bappenas: Ini Alasan Program Makan Bergizi Lebih Mendesak Daripada Buka Lapangan Kerja
Firdaus vs Susno Duadji: Siapa yang Benar Soal Penanganan Viral Es Gabus Spons?
Babinsa Serda Heri Dihukum 21 Hari! Ini Dosa Besar di Balik Tuduhan Es Spons ke Pedagang
Deddy Corbuzier Bantu Kakek Penjual Es Gabus: Beri Tempat Usaha & Kritik Keras Oknum Aparat!