Direktur Eksekutif Laboratorium Suara Indonesia (LSI) Albertus Dino melihat peluang tersebut sangat terbuka melihat perkembangan politik belakangan ini.
Ketua umum Partai Golkar, PPP dan PAN sebelumnya telah bertemu membicarakan peluang bekerja sama di Pemilu 2024 mendatang.
Selain itu, Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh juga telah bertemu dengan Ketua Umum Golkar Airlangga Hartarto belum lama ini.
“Saya melihat saat pertemuan antara Surya Paloh dan Airlangga di Nasdem Tower lalu terjalin sangat akrab. NasDem menerima kehadiran Golkar sangat hangat,” ujar Albertus Dino dalam keterangan, di Jakarta, Selasa (17/5).
Menurut Albertus, keakraban saat Surya Paloh bertemu Airlangga, tidak sama dengan keakraban saat Surya Paloh menerima kedatangan Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY).
"Saya kira AHY itu tidak seakrab Airlangga dari Golkar. Jadi, kemungkinan Nasdem bergabung dengan Koalisi Indonesia Bersatu (bersama Golkar, PPP dan PAN) lebih besar."
Artikel Terkait
Menhan Lantik Noe Letto & Anak Hotman Paris Jadi Tenaga Ahli Pertahanan, Apa Tugasnya?
Kurnia Nangis Dikhianati Eggi Sudjana? Ini Isi Pertemuan Damai dengan Jokowi Soal Ijazah Palsu
SP3 Ijazah Jokowi Akhirnya Keluar: Ini Alasan Polisi Hentikan Kasus Eggi Sudjana & Damai Hari Lubis
Mengapa Polemik Ijazah Jokowi Tak Kunjung Usai? Ini Alasan Tersembunyi yang Bikin Heboh