POLHUKAM.ID -Upaya penjegalan Anies Baswedan sebagai bakal calon presiden yang diusung Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) dipercaya akan segera mereda. Hal itu bisa terjadi ketika Anies mengumumkan siapa yang akan mendampinginya sebagai bakal calon wakil presiden pada Pilpres 2024.
"Dari waktu ke waktu upaya penjegalan terus terjadi. Tapi yang namanya kebenaran, namanya perbaikan, yang namanya niat baik itu tidak bisa dibendung. Kita percaya itu," kata Jurubicara bacapres KPP Anies Baswedan, Sudirman Said, kepada wartawan di Padepokan Kalisoga Desa Slatri Larangan, Brebes, Jawa Tengah, Sabtu (1/7).
Sudirman juga memastikan usaha penjegalan yang selama ini menyasar koalisi Anies tidak berpengaruh. Terbukti dengan rencana koalisi yang berjalan sesuai harapan sejauh ini. Salah satunya mengumumkan pendamping Anies pada Pilpres 2024 kembali ke tanah air usai menjalankan ibadah haji.
Artikel Terkait
Target Kandang Gajah PSI di Jateng 2029: Mimpi Ambisius atau Bisa Terwujud?
Pertemuan Rahasia Eggi-Damai dengan Jokowi: Misi Khusus atau Pencairan Isu? TPUA Bantah!
Eggi Sudjana Akui Ijazah Jokowi Asli? Peradi Bersatu Buka Suara!
APBN 2025 Bermasalah: Penerimaan Turun Drastis, Defisit Nyaris Langgar Hukum!