Rekor! Ferrari Ciptakan Jam Tangan Mewah Tertipis di Dunia, Harganya Bikin Melongo!

- Jumat, 08 Juli 2022 | 14:50 WIB
Rekor! Ferrari Ciptakan Jam Tangan Mewah Tertipis di Dunia, Harganya Bikin Melongo!

RM UP-01 Ferrari didesain dengan cangkang dalam bentuk persegi panjang dengan sudut yang membulat. Cangkang ini terbuat dari titanium Grade 5 dan memiliki dimensi 51 x 39 x 1,75 mm. Tak hanya itu, di sebelah kiri dial, terdapat function selector yang memungkinkan pengguna memilih antara winding atau setting. RM UP-01 Ferrari juga dilengkapi fitur kenop pemutar (crown) yang diletakkan di bawah function selector. 

Seperti produk Ferrari lainnya, jam tangan ini merupakan edisi terbatas. Bahkan, harga yang dipatok untuk jam tangan mewah ini lebih mahal daripada mobil Ferrari yang dijual hari ini. RM UP-01 Ferrari hanya tersedia 150 unit dan terdaftar dengan harga US$1,9 juta per unit. 

Sumber: m.jpnn.com

Halaman:

Komentar

Terpopuler