Dari pemberitaan yang ditanggapi Habib Husin, Kapolres Sumenep AKBP Edo Satya Kentriko mengungkapkan bahwa sebelum memutuskan untuk tidak mengelurkan izin, pihaknya telah meminta saran dari tokoh agama dan tokoh masyarakat setempat.
"Terkait dengan kegiatan konser langit tablih akbar Hanan Attaki yang rencananya akan dilaksanakan di sumenep tanggal 31 juli 2022, kami mengambil langkah-langkah untuk mengumpulkan para tokoh agama para pemuka agama, juga stakeholder terkait," ungkap Edo Satya.
Baca Juga: Tolak Mentah-Mentah Ajakan Gabung ke Anies Baswedan, Habib Husin: Anies Gagal di DKI, Apalagi Mau Pimpin Negeri Sebesar Ini?
Pada pertemuan bersama para tokoh setempat, Edo Satya mengatakan agar ceramah Hanan Attaki tidak digelar di Sumenep. Pertimbangannya adalah kondusivitas keamanan.
"Pertimbangan atau masukan dari tokoh masyarakat dan tokoh agama demi menjaga stabilitas dan kondusivitas di wilayah kabupaten sumenep yang sudah terjaga selama ini," imbuh Edo Satya.
Sudah tau tdk diberikan izin oleh Kapolres Sumenep tapi maksa menghadirkan HA dgn merubah agenda acara.Mohon atensi @DivHumas_Polri @HumasPoldaJatim @HumasResSumenep @BNPTRIPolisi Tak Keluarkan Izin, Ceramah Hanan Attaki di Sumenep Dipastikan Batal https://t.co/wsWmD0TV8T pic.twitter.com/ioKuxOnTjz
Sumber: NewsWorthy
Artikel Terkait
Anwar Usman Bisa Saja Menyesal Karir Hancur Gegara Gibran
VIRAL Beredar Foto MABA Fakultas Kehutanan UGM 1980, Tak Ada Potret Jokowi?
Gibran dan Dua Rekannya Ditangkap Polisi terkait Dugaan Penggelapan Duit Rp 15 Miliar
Kejagung Sita Rupiah-Mata Uang Asing Riza Chalid