POLHUKAM.ID - -Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), mengatakan kepada Prabowo Subianto untuk berjuang sekuat tenaga di Pilpres 2024. Prabowo diharapkan tidak keok lagi di Pilpres.
Hal itu disampaikan SBY dalam pertemuan bersama Koalisi Indonesia Maju di kediaman Prabowo di Padepokan Garudayaksa, Hambalang, Bogor. Potongan video SBY di pertemuan tersebut turut diunggah akun Instagram @mediaprabowo.
"Bapak Prabowo, do your best, berjuanglah sekuat tenaga, kita semua akan menyukseskan," kata SBY seperti dikutip dari @mediaprabowo, Senin (18/9/2023).
SBY mengatakan siap turun gunung, kendati saat ini dirinya sudah pensiun dari politik dan mengisi hari-hari dengan kegiatan lain.
"Sebenarnya saya sudah pensiun dari poltik, saya sekarang banyak melukis banyak membina klub bola voli, tapi for you saya siap turun gunung," kata SBY.
Dukung Prabowo
Sebelumnya Partai Demokrat dipastikan mendukung bakal calon presiden (capres) di Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024. Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) yang langsung menyampaikan dukungan itu di depan Prabowo.
Dukungan disampaikan ketika Partai Demokrat menemui Prabowo serta rombongan partai politik (parpol) Koalisi Indonesia Maju.
Berbicara di mimbar, SBY begitu yakin kalau Prabowo akan menjadi presiden di tahun depan.
Artikel Terkait
Puan Maharani Bongkar Masalah Utang Whoosh: DPR Akan Usut Tuntas!
Prof Henri Balik Badan Bongkar Rekayasa Gibran Cawapres: Saya Kecewa dengan Jokowi!
Misteri Dewa Luhut di Balik Proyek Whoosh: Rahasia yang Baru Terungkap
Fakta Mengejutkan di Balik Proyek Whoosh: Dugaan Markup Rp 60 Triliun dan Potensi Kerugian Negara