Polda Metro Bantah Pria Viral Pengaku Anak Propam dan Bawa Mobil Sitaan
POLHUKAM.ID - Polda Metro Jaya memberikan klarifikasi tegas terkait video viral seorang pria yang mengaku sebagai anak anggota Propam dan membawa mobil sitaan polisi. Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Budi Hermanto, menyatakan bahwa pengakuan tersebut tidak benar.
Klarifikasi Resmi Polda Metro Jaya
Klarifikasi ini disampaikan menanggapi viralnya video di media sosial yang memperlihatkan seorang pria berinisial MAF bersitegang dengan debt collector di sebuah mal. Dalam video tersebut, MAF menyebut dirinya sebagai anak anggota Propam Polda Metro Jaya.
"Sudah didalami Propam tentang video tersebut, dan tidak benar orang tua yang bersangkutan berdinas di Propam Polda Metro Jaya," tegas Kombes Budi Hermanto saat dikonfirmasi, Minggu, 23 November 2025.
Artikel Terkait
DNA Rampok di Pajak Terbongkar! Agus Pambagio Ungkap Satu Cara Ekstrem untuk Hentikan Korupsi Rp 4 Miliar
KPK Ungkap Keterkaitan Jokowi dalam Skandal Korupsi Kuota Haji: Inikah Awal Mula Kasus Triliunan?
Mengapa KPK Pilih Pasal Perkaya Diri untuk Gus Yaqut? Ini Analisis MAKI yang Bikin Merinding
KPK Bongkar Sindikat Korupsi Haji Triliunan: Yaqut & Gus Alex Tersangka, Siapa Lagi yang Terjaring?