POLHUKAM.ID - Menteri Investasi/Kepala BKPM Bahlil Lahadalia merespons tuduhan Ketua Tim Kampanye Daerah AMIN Eddy Rahmayadi yang menyebut ada mata-mata di kampanye capres nomor urut 1 Anies Baswedan.
Sebagai informasi, Eddy ikut mendampingi Anies saat berkampanye di Medan, Sumatera Utara, pada Minggu (3/12/2023).
Bahlil memandang sebagai hal yang wajar. Menurutnya, pihak yang datang bukan untuk mematai-matai. Namun, hanya untuk melihat program pasangan capres-cawapres lain. “Kalau kita kampanye jangan pilpres, pilkada saja.
Kalau ada satu pasangan calon kampanye pasti ada pasangan lain yang datang ikuti juga supaya bisa lihat programnya gimana, gitu-gitu aja biasa aja,” ungkap Bahlil di Media Center Indonesia Maju, Menteng, Jakarta Pusat, Senin (4/12/2023).
Mantan Politikus Partai Golkar ini mengatakan koalisi Anies-Muhaimin seharusnya tidak perlu khawatir. Terlebih, agenda kampanye yang dilakukan Anies adalah kegiatan terbuka yang bisa disaksikan semua orang.
Artikel Terkait
Bukan Dibangun Pakai Uang Rakyat! Ini Fakta Mengejutkan di Balik Masjid Jokowi di Abu Dhabi
Bayar Utang Whoosh dengan Uang Koruptor? Ini Rencana Kontroversial Prabowo
Maxim Indonesia: Rahasia Pesan & Daftar Driver untuk Hasilkan Cuan!
Prabowo Gaspol! Whoosh Tak Cuma ke Surabaya, Tapi Diteruskan Sampai Ujung Jawa Timur