ESSA Mencetak Rekor Laba Bersih pada Kuartal I-2022

- Selasa, 31 Mei 2022 | 11:40 WIB
ESSA Mencetak Rekor Laba Bersih pada Kuartal I-2022

Operasional yang kuat dan kondisi pasar yang menguntungkan membuat ESSA menghasilkan Pendapatan sebesar USD159 juta pada Kuartal I-2022 dengan peningkatan yang signifikan sebesar 132% YoY. Bisnis Amoniak menyumbang 92% ke total pendapatan, sedangkan bisnis LPG berkontribusi 8%.

Baca Juga: Kilang Pertamina Terbakar Lagi, Ini Kata Erick Thohir

Pasar komoditas global mengalami kenaikan harga yang tajam karena ekspektasi pemulihan global terus berlanjut, dengan harga yang tetap tinggi karena terbatasnya pasokan yang disebabkan oleh perang Rusia-Ukraina. Harga realisasi Amoniak berada di USD815/MT pada Kuartal I-2022, meningkat signifikan sebesar 173% dibandingkan dengan Kuartal I-2021. Sementara harga realisasi LPG berada pada USD798/MT pada Kuartal I-2022 atau 37% lebih tinggi dibandingkan Kuartal I-2021.

Di sisi operasional, produksi Amoniak tercatat sebesar 186.474 MT dengan tingkat utilisasi pabrik sebesar 115% pada Kuartal I-2022. Produksi LPG untuk Kuartal I-2022 adalah 15.578 MT dengan ketersediaan pabrik 99,8%. Kemudian, ESSA mencapai EBITDA sebesar USD69,1 juta, naik 126% YoY.

Halaman:

Komentar