"Belum pasti?" tanya wartawan memastikan.
"Iya, saya belum tahu," tegas Dasco.
Ambiguitas dari salah satu petinggi utama partai ini menimbulkan tanda tanya besar, mengingat rekam jejak Noel yang selama ini dikenal publik sebagai salah satu loyalis vokal dan menjabat Ketua Umum Relawan Prabowo Mania 08.
Lebih lanjut, Dasco menolak berkomentar mengenai langkah advokasi atau sanksi yang akan diambil partai terkait kasus ini, dengan berdalih pada status keanggotaan Noel yang belum terkonfirmasi.
"Kan saya belum tahu tadi, gimana langkah selanjutnya?" jawab Dasco.
Saat ditanya mengenai potensi perombakan atau reshuffle kabinet sebagai dampak dari kasus OTT ini, Dasco mengalihkan tanggung jawab jawaban tersebut kepada pihak Istana Kepresidenan.
"Kalau ini mungkin ditanyakan kepada Mensesneg, mungkin lebih tepat," katanya.
Sumber: Suara
Artikel Terkait
Mengapa KPK Pilih Pasal Perkaya Diri untuk Gus Yaqut? Ini Analisis MAKI yang Bikin Merinding
KPK Bongkar Sindikat Korupsi Haji Triliunan: Yaqut & Gus Alex Tersangka, Siapa Lagi yang Terjaring?
Mantan Menag Yaqut Tersangka Korupsi Haji: Sejarawan Beberkan Akar Masalah yang Bikin Miris
MAKI Desak KPK Jerat Yaqut dengan Pasal TPPU: Uang Kuota Haji Diduga Dicuci?